Photoblog : Opening Ceremony Pornas Korpri 2023 di GOR Jatidiri Semarang

Usai acara Gala Dinner di Lawang Sewu, esok harinya atau Jumat malam (14/7), digelar acara yang lebih banyak dihadiri peserta Pornas Korpri XVI. Selamat datang di Opening Ceremony yang seharusnya dihadiri Presiden.

Kami sangat antusias ketika melihat rundown acara ketika ada tamu kenegaraan yang direncanakan hadir. Meski pada akhirnya tidak jadi datang dan diwakilkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas.

Selain itu, ada juga Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Indonesia (PUPR) Pak Basuki. Beliau bahkan menyumbangkan aksi drumernya saat acara.

Bertempat di GOR Jatidiri, tempat ini pernah kami kunjungi saat acara futsal. Awalnya kami pikir malah di stadion Jatidirinya, ternyata gedung olahraganya. 

Semua kontingen hadir di sini, bisa dibayangkan ada ribuan orang turut meriahkan event tahunan ini. Selain Nella Kharisma dan pasangan yang menjadi bintang tamu menghibur, ada Kotak band yang juga tampil saat membuka. Dan tari budaya juga yang bisa dilihat di YouTube dotsemarang.

Untunglah, koneksi internet di sini lancar jaya. Banyak momen berharga yang sayang dilewatkan begitu saja. Suara paling nyaring terdengar selama acara adalah bagian atas.

Bagian atas sana, khususnya bagian tengah adalah akses untuk awak media. Kami menyadari kekurangan kami yang tidak menggunakan kamera profesional, akhirnya turun di dekat bangku para peserta saja.

Prof Zudan yang hadir saat gala dinner kemarin, kembali tampil di sini. Beliau sangat antusias gelaran kali ini karena semua provinsi akhirnya berpartisipasi. Ini sebuah prestasi menurut beliau.

Selaku tuan rumah, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranomo berkesempatan hadir. Selain ucapan selamat datang kepada peserta, beliau menyarankan gelaran Pornas Korpri ditambah cabang olahraganya. Kebenaran beliau suka lari, mungkin kata beliau ditambah maraton.

Dari Kota Semarang sendiri, ada Wali Kota Semarang Mbak Ita yang juga turut hadir. Lalu, ada Mas Hendi mantan Wali Kota sebelumnya yang sekarang menjabat Kepala LKPP turut hadir juga.

Pak Bas tidak memberi sambutan meski hadir, meski begitu aksinya bermain drum dan mengiri musik saat Nella Kharisma menyanyi menjadi pusat perhatian. Akhirnya beliau bermain drum lebih dari sekali.

Pornas Korpri XVI bukan saja diikuti peserta dari se-provinsi Indonesia, melainkan juga lembaga-lembaga Kementerian. Total peserta yang mengikuti ada lebih 6 ribu orang. 

Resmi dibuka, dengan simbolis wayang, event 2 tahun sekali yang mendapuk Jawa Tengah menjadi tuan rumah sudah dimulai. Hari pertama Pornas Korpri 2023 dilaksanakan hari Sabtu, tanggal 15 Juli.

Acara pun ditutup dengan penampilan Nella Kharisma yang begitu cantik dengan balutan busana biru putih. Ia bersama pasangannya menyumbang beberapa lagu. Hadirnya Nella Kharisma langsung memecah suasana, semua orang datang ke depan panggung. Ditunggu videonya, ya. 😅

Artikel terkait :

Komentar