Update Desember 2022: Banjir Kanal Timur Semarang Dekat Jembatan Barito

Tidak hanya rumput-rumput yang jadi masalah karena terus bertumbuh selesai dibersihkan. Tanah-tanah juga harus dibersihkan. Tanah tersebut turun yang mengakibatkan pengerjaan sebelumnya seolah tidak berguna. Edisi bulan Desember, siapa tahu kamu penasaran dengan kawasan Banjir Kanal Timur Semarang.

Foto di atas dan video di bawah ini kami ambil Selasa pagi,  tanggal 20/12/2022. Cantik ya tanggalnya. Di sana terlihat mesin pengeruk yang disiagakan, entah sampai kapan akan dipasang di sana.

Bila bulan Juli kemarin masih terlihat airnya, bulan ini agak sedikit. Jadinya seperti bukan sungai karena banyak tanah di sana. Banjir Kanal Timur atau BKT sendiri merupakan proyek yang sedang dikerjakan. Kapan selesainya? Kami tidak mengerti. Banyak hal tentunya yang membuat seolah terasa lama. 

Artikel terkait :

Komentar