Foto : Indomaret Letjen Suprapto 50, Indomaret Kedua di Kota lama Semarang

Gambar ini diambil satu hari sebelum grand opening hari ini, 31 Juli 2021. Sukses gerai pertama yang buka di Kota Lama, menginspirasi gerai keduanya yang buka tepat di simpang jalan antara jalan Cendrawasih dan jalan Letjen Suprapto (seberang ex bangunan Filosopi Kopi).

Bisa dibilang minimarket ini adalah Indomaret kedua di Kota Lama yang sebelumnya sudah masuk sejak tahun 2017. Menarik melihat penetrasinya saat pandemi sekarang. Apalagi saudaranya, Alfa yang mencoba masuk awal tahun 2021 harus menutup gerainya bulan Juni kemarin.

Jadi penasaran konsep seperti apa yang diusung Indomaret Letjen Suprapto 50 ini, mengingat yang pertama mengusung hybrid, yaitu menawarkan ala cafe (tempat nongkrong).

Bangunannya sendiri sebelum digunakan Indomaret sekarang adalah perusahaan C.V. Aneka Diesel. Intip updatenya via Twitter. 

Artikel terkait :

Komentar