Foto Februari 2025 : MR.DIY Buka di Kota Lama Semarang

Gambar ini diambil pada tanggal 28 Februari 2025. Meski sebenarnya sudah dari Januari kami memantaunya, tapi baru kali ini diposting ke blog. Mr.DIY ini menghuni ruko di sebelah Indomaret Bubaan dan depan Museum Kota Lama.

Saat kami telusuri di Google, MR.DIY ini buka sejak bulan Januari. Kami kecolongan karena tak pernah terpikir akan ada Mr.DIY di situ. Padahal kami sering ke Kota Lama. Apakah karena semenjak jarang itu jadinya sudah jadi aja tempatnya?

Entahlah. Ya, setidaknya ada pilihan untuk pergi ke sekitaran Kota Lama jika kamu sedang mencari Mr.DIY yang lokasi lengkapnya ada di Ruko Agus Salim Purwodinatan, Semarang Tengah atau jalan Agus Salim.

Ternyata MR DIY adalah brand dari Malaysia yang fokus pada bisnis ritel peralatan rumah tangga. Selain di kawasan Kota Lama, kami pernah posting yang ada di Java Supermall. Linknya ada di bawah.

Artikel terkait :

Komentar