Video : T-Rex, Motor Listrik dari POLYTRON yang Dihadirkan di GIIAS Semarang

POLYTRON, merek yang familiar yang sekarang ternyata ikut merambah ke pasar motor listrik di Indonesia. Ada dua yang dibawa ke pameran otomotif GIIAS di Kota Semarang, salah satunya T-Rex. Apakah terinspirasi dari binatang purba? 

Sebagai bloger yang tidak mendalami duni otomotif, tentu kami mendadak heran. Lho, kok Polytron. Secara gitu akhir-akhir ini sering melihatnya dibeberapa produk smartphone.

T-Rex dari POLYTRON

Saat kami mengunjungi laman resminya yang beralamat di polytron.co.id, tipe T-Rex yang merupakan prototype yang akan hadir menyusul ke pasar motor listrik Indonesia pada awal tahun 2023. Masih setahun lagi, eh sebulan lagi.

Yang dibawa ke GIIAS Semarang, dari bodinya saja sudah besar. Ditambah balutan warna orange yang menarik mata. Entah, berapa kira-kira harganya.

Sekali pengisian, T-Rex mampu mencapai 210 km dengan kecepatan maksimal 130 Kmh. Sedangkan kekuatan baterai bertenaga 7,6 kWh. 


Artikel terkait :

Komentar